Konsultasi Pajak

18

Pajak merupakan hal yang penting dalam bisnis, kegagalan dalam perencanaan dan pengambilan keputusan dapat menyebabkan kerugian yang signifikan bagi perusahaan. Kami memberikan layanan konsultasi pajak kepada perusahaan anda dan berbagi banyak pengetahuan yang dibutuhkan secara proaktif dan komprehensif karena TAXSPEED siap memberikan saran perpajakan bagi bisnis yang anda butuhkan.

 

ADMINISTRASI PAJAK

Perusahaan yang ingin berekspansi membutuhkan proses pengaturan dan pendaftaran secara hukum. Kami memberikan nasihat terkait kewajiban perpajakan karena hal ini sangat penting untuk diketahui oleh klien agar dapat menghindari sanksi dan denda perpajakan, yang meliputi;  pendaftaran Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP),  pendaftaran Pengusaha Kena Pajak (PKP), permintaan Nomor seri Faktur Pajak, dll.

 

PENINJAUAN PAJAK

Kami memberikan penelaahan terhadap seluruh kewajiban perpajakan yang terdapat dalam perusahaan untuk mengetahui tingkat kepatuhan dalam pemenuhan kewajiban pajak berdasarkan Peraturan Per-Undang-undangan yang berlaku di Indonesia. Penelaahan kami lakukan berdasarkan pembukuan perusahaan  dan kami akan memberikan saran serta rekomendasi terkait hasil review agar menjadi perbaikan di masa yang akan datang.

 

KONSULTASI PAJAK

Kami memberikan nasihat kepada klien berdasarkan peraturan Perpajakan dan memberikan solusi serta rekomendasi kepada bisnis anda untuk menghindari kesalahan dan denda di bidang Perpajakan. Kami bersedia memberikan konsultasi dengan klien melalui tatap muka secara langsung atau melalui sarana lain dengan profesional.

 

PERENCANAAN PAJAK

Perencanaan pajak yang baik seharusnya dapat diterapkan pada bisnis agar perusahaan mendapatkan manfaat yang nyata sehingga kompetitif dalam persaingan usaha yang positif. Perencanaan Pajak tidak boleh bertentangan dengan Peraturan Perpajakan dan wajib pajak akan mendapat penghematan pajak (tax saving) melalui prosedur penghindaran pajak (tax avoidance) secara sistematis sesuai ketentuan UU Perpajakan.

%d blogger menyukai ini: